banner 728x250

Babinsa Sibulue Melaksanakan Pendampingan Posyandu Di Pos Kesehatan Desa Bulie

  • Share
banner 468x60

BONE – Babinsa Koramil 13/Sibulue Kodim 1407/Bone Serda Ramli melaksanakan pendampingan Posyandu Balita dan Lanjut Usia di pos kesehatan Desa Bulie, Kec. Sibulue, Kab. Bone.

Babinsa Mengatakan “Adanya Posyandu diharapkan mampu mengatasi masalah kesehatan sampai ke lapisan paling bawah, baik tentang kesehatan Balita maupun Stunting dan menekan angka kematian”.

Example 300x600

Semoga dengan Posyandu akan selalu terwujud Balita yang sehat dan kuat sesuai program pemerintah, karena Balita merupakan cikal bakal yang kelak tumbuh Dewasa dan akan menggantikan generasi tua, ucap Babinsa.

Ditempat terpisah Danramil 1407-13/Sibulue Peltu Harifuddin mengatakan Babinsa melaksanakan pendampingan,memantau perkembangan anak penderita Stunting  dan menjadi Bapak Asuh di wilayah binaannya Masing-masing.

Babinsa selalu memberikan pendampingan kepada para kader Posyandu yang ada di wilayah binaan merupakan tugas Babinsa dalam Bentuk kepedulian terhadap kesehatan khususnya Ibu dan Anak di wilayah dalam mencegah Stunting dan mewujudkan balita yang sehat untuk menciptakan generasi penerus bangsa yang berkualitas, ucap Danramil. (Pendim 1407/Bone)

banner 325x300
banner 120x600
  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *