Bone – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional, Serda Ruslan, Babinsa Koramil 14/Libureng Kodim 1407/Bone, melaksanakan pendampingan kepada para petani di Desa Poleonro, Kecamatan Libureng, Kabupaten Bone. Sabtu siang (27/09/25)
Pendampingan tersebut dilakukan dengan meninjau secara langsung pertumbuhan tanaman jagung yang menjadi salah satu komoditas andalan petani setempat.
Kegiatan ini dilakukan pada Sabtu siang dan merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam mendukung program swasembada pangan.
Serda Ruslan menyampaikan bahwa kehadirannya di tengah para petani bertujuan untuk memberikan motivasi serta memastikan bahwa proses penanaman hingga perawatan tanaman jagung berjalan dengan baik.
“Kami akan terus mendampingi para petani dalam setiap tahap pertanian. Ini adalah bentuk nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat, khususnya dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah binaan,” ujarnya.
Para petani di Desa Poleonro menyambut baik pendampingan yang diberikan oleh Babinsa. Mereka mengaku merasa lebih terbantu dan termotivasi untuk terus meningkatkan hasil pertanian mereka.
Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan sinergi antara TNI dan masyarakat dapat terus terjalin dengan baik, sekaligus mendorong peningkatan hasil pertanian di wilayah Kecamatan Libureng. (Pendim 1407/Bone)



















